Dave Laksono Serahkan SK Plt PDK I Kosgoro 57 Provinsi Riau kepada Ida Yulita Susanti

JAKARTA, Haluanberantas.com — Ketua Umum PPK KOSGORO 57, Dave Laksono, secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pelaksana Tugas (Plt) Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) I Kosgoro Provinsi Riau kepada Ida Yulita Susanti. Penyerahan SK tersebut berlangsung di Gedung Nusantara 1, Lantai 13, Ruangan 1302, Jakarta, Rabu (2/7/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.

Dalam suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan, Dave Laksono menyampaikan harapannya agar Ida Yulita Susanti dapat mengemban amanah dengan baik dan membawa organisasi Kosgoro Riau semakin maju.

“Alhamdulillah, Bu Ida Yulita Susanti diberi amanah sebagai Plt Kosgoro Riau. Semoga amanah dan dapat membawa semangat baru bagi Kosgoro di Riau,” ujar Dave Laksono.

Menurut Dave, penunjukan Ida bukan tanpa pertimbangan. Ia menilai Ida Yulita Susanti memiliki kapasitas dan dedikasi yang sudah terbukti dalam berbagai kegiatan organisasi dan pengabdian kepada masyarakat.

“Kalau layar sudah terkembang, surat sudah berpatang. Tidak ada pelaut ulung yang lahir dari laut yang tenang. Begitu juga dengan kepemimpinan, tantangan harus dihadapi dengan keyakinan dan ketulusan,” tegas Dave.

“Saya percaya, dengan semangat baru, Kosgoro Riau di bawah kepemimpinan Bu Ida Yulita Susanti akan semakin progresif, dekat dengan masyarakat, dan mampu memberikan dampak positif bagi pembangunan daerah,” tutup pungkas Dave

Penunjukan Plt ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat eksistensi Kosgoro 57 di Riau dan meningkatkan kontribusi nyata organisasi bagi masyarakat dan daerah.

Sementara itu, Ida Yulita Susanti, usai menerima SK, mengungkapkan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia menyatakan kesiapannya untuk mengemban tugas dan memajukan organisasi dengan semangat kebersamaan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PPK Kosgoro 57, Bapak Dave Laksono, atas amanah yang diberikan kepada saya untuk memimpin Kosgoro Riau. Insyaallah saya akan menjalankan tugas ini dengan ikhlas, tulus, dan penuh tanggung jawab,” ungkap Ida.

Ida menegaskan bahwa dirinya akan segera melakukan konsolidasi internal serta membangun komunikasi yang kuat dengan seluruh kader Kosgoro di Provinsi Riau.

“Pasang niat, bergerak dengan keyakinan. Ikhlas, tulus, berjalan tanpa ragu. Insyaallah kita akan dituntun pada jalan kebaikan. Dengan kerja bersama, saya yakin kita bisa membawa Kosgoro Riau menjadi lebih baik, lebih kuat, dan lebih bermanfaat untuk masyarakat,” tutup Ida. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *