PEKANBARU, Haluanberantas.com – Akhir-akhir ini, sebuah insiden pengoroyokan yang diduga melibatkan oknum polisi di tempat hiburan malam Anggel’s Wing di Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru, telah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Kejadian ini mendapat sorotan tajam dari Ketua DPP Light Independen Bersatu (LIBAS), Elwin.
Elwin menegaskan bahwa insiden ini bukanlah yang pertama kali terjadi di Anggel’s Wing. Dia menyatakan bahwa hal ini mencerminkan kelemahan manajemen tempat hiburan tersebut dalam menciptakan lingkungan yang kondusif dan aman sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang ditetapkan oleh Pemerintah Kota Pekanbaru.
“Kami menyoroti bahwa insiden seperti ini seharusnya tidak boleh terjadi, terutama menjelang masa tenang jelang Pemilu 14 Februari mendatang. Pemerintah, masyarakat, dan tempat hiburan beserta aparaturnya seharusnya bersama-sama menjaga situasi agar tetap aman dan damai,” ujar Elwin, di Kantor Sekretariat DPP LIBS, Jln. Tambusai, Kota Pelanbaru, Selasa (6/2/24).
Menyikapi hal ini, Elwin mendesak Pemerintah Kota Pekanbaru dan instansi terkait untuk mengambil sikap tegas terhadap Anggel’s Wing. Dia menegaskan bahwa dalam masa tenang Pemilu, langkah-langkah tegas harus diambil untuk menjaga ketertiban dan keamanan.
“Mengingat insiden serupa telah terjadi tidak hanya sekali, kami mendesak Pemerintah Kota Pekanbaru dan dinas terkait untuk segera memanggil manajemen Anggel’s Wing. Jika terbukti ada pelanggaran terhadap prosedur dan aturan yang berlaku, izin tempat hiburan tersebut harus segera dicabut,” tegasnya.
Elwin juga menambahkan bahwa langkah-langkah penegakan hukum yang adil harus diambil terhadap siapa pun yang terlibat dalam insiden tersebut, termasuk oknum polisi jika terbukti bersalah. Hal ini penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap keadilan dan penegakan hukum.
Ditegaskan, bahwa lembaga yang ia pimpin itu akan terus mengawal perkembangan kasus ini dan memastikan bahwa langkah-langkah yang diambil oleh Pemerintah Kota Pekanbaru dan aparat penegak hukum sesuai dengan prinsip keadilan dan transparansi.
“Sebagai organisasi yang peduli terhadap keamanan dan kesejahteraan masyarakat, LIBAS berkomitmen untuk terus memperjuangkan kepentingan publik dan menjaga agar tempat-tempat hiburan di Kota Pekanbaru tetap menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi semua orang, “tegas Elwin.
KEND.